|
Menu Close Menu

Ditemani Wagub Emil, Arumi Bachsin Disuntik Vaksin Covid 19, Begini Reaksinya

Sabtu, 16 Januari 2021 | 22.19 WIB

 

Ketua Tim Penggerak PKK Jawa Timur, Arumi Bachsin saat disuntik Vaksin Covid 19 (Dok/Instagram_arumibachsin_94


lensajatim id Surabaya-
  Teka teki soal Ketua Tim Penggerak PKK Jawa Timur, Arumi Bachsin yang sempat gagal yang sedianya ikut disuntik vaksin Covid 19 dihari pertama, Kamis (14/01/2021) akhirnya terjawab. 


Dengan ditemani sang suami yang juga Wakil Gubernur Jawa Timur, Emil Elistianto Dardak, Arumi disuntik vaksin Covid 19 di RSU. dr. Soetomo Surabaya. Jumat (15/01/2021).


Lewat akun Instagram pribadinya, Arumi menceritakan bila dirinya merasa malu saat disuntik vaksin Covid 19. Arumi sempat terlihat tegang saat tim medis menyuntikkan vaksin Covid 19. “Udah tarik nafas dalam-dalam, pegangan tangan, siap-siap teriak, eeh ternyata ga sakiit (malu akutuh ),”Terang Arumni yang diposting akun IG nya, @arumibachsin_94.


Perempuan yang juga penerima penghargaan Tokoh Muda Nahdliyin Inspiratif 2020 ini menuturkan bila dirinya mendapat giliran divaksin Covid 19 sebagai Ketua Tim Penggerak PKK Jawa Timur. “Hari ini giliran aku yang divaksìn Covid 19 dalam kapasitas sebagai Ketua Tim Penggerak PKK Provinsi Jawa Timur,” lanjutnya.


Arumi juga menjelaskan alasan dirinya  tidak ikut bersamaan divaksin dengan sang suami dihari pertama vaksinasi di Jatim. “Kemarin banyak yang nanya, kenapa aku nggak ikut divaksinasi bareng mas Emil padahal sudah diumumkan sebagai ketua PKK Jatim turut ikut pencanangan vaksinasi, nah mudah-mudahan sudah terjawab ya. Memang aku sempat disarankan untuk jeda dulu, sekalian hikmahnya bisa bantu mas Emil memantau reaksi pasca vaksin kemarin,” terang Arumi.


Selain malu, Arumi mengakui bahwa nyalinya ciut ketika hendak divaksin. “Terimakasih ya mas Emil Dardak, yang udah mau nemenin aku yang nyalinya ciut.” Pungkas mantan Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Trenggalek ini (Had/Red)

Bagikan:

Komentar