![]() |
Elok Cahyani, Anggota DPRD Kota Surabaya asal Partai Demokrat saat melakukan reses di Dapilnya. (Dok/Istimewa). |
Lensajatim.id, Surabaya- Anggota DPRD Kota Surabaya melakukan serap aspirasi (reses) selama tanggal 03-10 Mei 2023. Reses itu juga dilakukan oleh Elok Cahyani, Anggota DPRD Kota Surabaya Dapil II (Tambaksari, Semampir, Kenjeran, Pabean Cantikan).
Menurut Elok, dari beberapa pertemuan yang dilakukan di Dapilnya ada banyak aspirasi yang disampaikan oleh masyarakat kepada dirinya sebagai wakil rakyat.
" Selama reses ini, keluhan ataupun aspirasi yang disampaikan masyarakat beragam mas. Ada bedah rumah, kursi untuk kegiatan rapat RT, soal sistem zonasi sekolah, kemudian masalah fasilitas infrastruktur berupa paving dan masalah-masalah lainnya," tukas Elok saat dikonfirmasi media. Selasa, (09/05/2023).
Tentu sebagai wakil rakyat kata Elok, dirinya wajib menampung semua aspirasi masyarakat di dapilnya. Tidak hanya itu, dirinya juga akan berusaha semaksimal mungkin untuk bisa memperjuangkan apa yang menjadi aspirasi masyarakat untuk disampaikan ke Pemerintah Kota Surabaya.
" Karena memperjuangkan aspirasi masyarakat sudah menjadi bagian dari tugas sebagai wakil rakyat," tandas politisi asal Partai Demokrat ini. (Had/Red)
Komentar