|
Menu Close Menu

Kunjungan ke Bali, Presiden Jokowi Serahkan Langsung Bantuan Pangan

Kamis, 02 November 2023 | 10.33 WIB

Presiden Joko Widodo dalam satu agenda kunjungan ke Bali. (Dok/Istimewa).

Lensajatim.id, Bali- Presiden  Republik Indonesia Joko Widodo melakukan kunjungan kerja ke Bali pada Selasa, 31 Oktober 2023. 


Di Bali, Presiden Jokowi melakukan beberapa agenda, salah satunya meninjau harga sejumlah komoditas kebutuhan pokok di Pasar Bulan, Kabupaten Gianyar, Bali.


Selain itu, Jokowi juga menyerahkan secara  langsung bantuan pangan kepada warga. 


" Saya menyerahkan langsung bantuan pangan cadangan beras pemerintah bagi masyarakat penerima manfaat di Balai Budaya Batubulan, Kabupaten Gianyar, Bali, hari ini," terang Jokowi. 


Menurutnya, Pemerintah berkomitmen untuk terus menyalurkan bantuan pangan tersebut hingga bulan Desember 2023. Bantuan serupa juga diberikan hingga tiga bulan pertama tahun depan dengan jumlah 10 kilogram beras tiap bulannya.


Selain itu, bagi masyarakat penerima Program Keluarga Harapan (PKH), pemerintah akan memberikan bantuan tunai sebesar Rp200 ribu per bulannya pada bulan November dan Desember 2023. (Tim).

Bagikan:

Komentar