|
Menu Close Menu

Dihadapan Mahasiswa Unira, Miss Grand Model Muslimah Indonesia 2022 Ungkap Pentingnya Personal Branding

Jumat, 31 Mei 2024 | 11.57 WIB

Sharing Session of Public Speaking & Beauty Class Himpunan Mahasiswa Prodi Perbankan Syariah Unira. (Dok/Istimewa). 

Lensajatim.id, Malang – Bertempat di Aula KH. Moch Said (Unira) Universitas Islam Raden Rahmat Malang, Hima (Himpunan Mahasiswa) Prodi Perbankan Syariah bekerja sama dengan Wardah Inspiring Beauty dan Glow Aesthetic Clinic mengadakan Sharing Session of Public Speaking & Beauty Class pada Kamis (30/5/2024). Acara dibuka dengan sambutan Dr. M. Yusuf Azwar Anas S.E , M.M., Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Unira Malang.


Dalam sambutannya, Dekan FEB Unira Malang yang juga pengurus PCNU Kabupaten Malang ini meminta agar mahasiswa mampu mengambil ilmu-ilmu (red. Public Speaking dan Inner and Outer Beauty) dan mampu mengaplikasikannya dalam kehidupan sehari-hari bahkan saat di dunia kerja nanti. 


“Kedua instrumen tersebut sangat berkaitan, cantik itu anugerah dan gerbang komunikasi sehingga cantik saja tetapi tidak diimbangi dengan kapasitas keilmuan dan soft skill lainya maka tak ada gunanya," tambahnya.


Kemudian dalam sambutan yang kedua, Dedy Hertanto ketua umum HMP Perbankan Syariah mengungkapkan, kalau zinah (berhias) bukan merupakan suatu hal dilarang, bahkan malah dianjurkan karena perempuan diciptakan untuk cantik dan memiliki definisi cantiknya masing-masing dan wajib hukumnya mensyukuri dan menghargai kecantikannya dengan cara menjaga, merawat, dan memperindah.


Peserta yang hadir juga sangat antusias sekitar 150 lebih dari semua Prodi di Unira Malang bahkan dari eksternal kampus Malang Raya. 


Seminar diisi langsung oleh Bilqish Islach, S.AP yang merupakan Miss Grand Model Muslimah Indonesia 2022 dan juga Syarifatul H., A.Md. Aktr., AAAK Runner Up 1 National Publik Speaking 2023.


Dalam salah satu sesi, kak Bilqish sapaan akrab Bilqish Islach, S.AP mengungkapkan terkait pentingnya personal branding dan beberapa tips untuk menjadi public speaker yang baik. 


Kemudian dalam sesi berikutnya dilanjutkan pemaparan Beauty class oleh kak Syarifa, panggilan akrab Syarifatul H., A.Md. Aktr., AAAK yang juga memberikan edukasi praktik langsung kepada salah satu peserta dalam sesi tersebut.


Acara semakin heboh dan berkesan bagi mahasiswa karena penampilan musik dari Mahasiswa Perbankan Syariah (Unira Voice) dan juga dorprize menarik dari panitia dan Voucher promo dari Wardah Inspiring Beauty yang juga open booth pada acara tersebut. Serta Voucher perawatan gratis dari Glow Aesthetic Clinic Kepanjen untuk Peserta terpilih.


Dihubungi secara terpisah oleh media ini, Andriati Aziizah Syafitri S.Pd selaku Kaprodi Perbankan Syariah Unira Malang sangat mengapresiasi acara ini.


“Ini perlu kita apresiasi bersama, acara ini sangat penting bagi SDM perbankan syariah khususnya. Diharapkan ke depan mahasiswa lulusan perbankan syariah mampu bersaing baik secara lokal maupun nasional melalui keahlian salah satunya pada skill publik speaking yang sudah didapat dan dikembangkan.” pungkas Kak Fitri sapaan akrabnya.


Selain Dekan FEB dan Kaprodi Perbankan Syariah Unira, beberapa perwakilan UKM dan Prodi Psikologi, juga dihadiri Ika Rinawati S.E.,M.E (Wakil Dekan), A. Fahrur Rozi M.HI (Kaprodi Perbankan Syariah), Hilda Sanjayawati SAB.,MAB. (Sekrerataris Prodi Perbankan Syariah), Yuliyanti M. Manan SEI., MSI. (Direktur Minibank Syariah Unira Malang). ( Abd)

Bagikan:

Komentar