|
Menu Close Menu

Kirim Surat ke Agus, KH Imron Fattah Mengundurkan Diri Dari Partai Demokrat

Jumat, 22 Mei 2020 | 19.35 WIB

lensajatim.id. Bangkalan - KH. Imron Abd Fattah yang saat ini menjabat ketua MPC Partai Demokrat Kabupaten Bangkalan mengundurkan diri dari Partai Demokrat.

Berdasarkan keterangan Kiai Imron Fattah surat pengunduran diri telah disampaikan kepada Bapak Agus selaku ketua umum DPP Partai Demokrat melalui surat pengunduran diri tertulis.

Begitu juga kepada DPD Partai Demokrat Jatim dan DPC Partai Demokrat Kabupaten Bangkalan surat secara tertulis sudah diberikan pada partai besutan Susilo Bambang Yudhoyono (SBY).

"Saya sudah menyerahkan surat pengunduran diri di semua posisi dan jabatan di Partai Demokrat selaku kader setelah kurang lebih 15 tahun berpolitik pada Jum'at (22/5/2020) jam 13.56 melalui Kantor Pos. Pada DPC Partai Demokrat Bangkalan, kami kirim langsung," kata Kiai Imron Fattah

Kata dia, ingin mundur dari posisinya sebagai ketua umum MPC partai karena sudah tua serta agar kader muda siap melakukan regenerasi kepemimpinan.

"Selain membuka ruang bagi para kader muda demokrat (Ra Hasani) di Bangkalan, Alasan yang lebih penting lagi, anak saya dan istri sedang mengemban amanah di birokrasi sebagai pejabat daerah, tak lain demi terhindarnya konflik kepentingan dalam penentuan kebijakan," alasan Kiai Imron dalam suratnya.

Dirinya menuliskan rasa terima kasih kepada pimpinan partai Demokrat dan seluruh kader yang sudah memberikan banyak kesempatan baginya berkarir di dunia politik. Ia berharap hubungan yang sudah terjaga bisa berjalan baik.

"Sekaligus saya ucapkan maaf yang sebesar-besarnya bila melakukan kesalahan, baik secara langsung maupun tidak langsung," permintaan di akhir surat tertulisnya.(pol/lil)

Bagikan:

Komentar