Tangkap Layar Kegaiatan HUT Kemerdekaan RI ke 76 GP PW Ansor Bangka Belitung secara virtual (Dok/Istimewa) |
lensajatim.id Bangka Belitung- Peringati hari kemerdekaan Republik Indonesia yang ke 76, Pimpinan Wilayah (PW) Gerakan Pemuda GP) Ansor Kepulauan Bangka Belitung gelar pembacaan 11 ribu al-Fatihah untuk Leluhur Bangka Belitung dan Pahlawan Bangsa. (17/08/2021).
Kegiatan via zoom meeting ini diinisiasi Majelis Dzikir dan Shalawat (MDS) Rijalul Ansor, bekerjasama dengan Kanwil Kemenag Kepulauan Bangka Belitung, Bawaslu Kepulauan Bangka Belitung, dan Harian Umum Bangka Pos. Tak kurang 300-an partisipan hadir, baik dari Kiai-kiai NU, kader GP ANSOR, pejabat Kemenag, komisioner Bawaslu, dan lain-lain.
Ketua MDS Rijalul Ansor Kepulauan Bangka Belitung Lutpi Majidi mengatakan, ini momentum hadiahkan 11 ribu al-Fatihah secara massif kepada para leluhur dan pahlawan bangsa. "Kita hadiahkan ribuan al-Fatihah kepada leluhur dan pahlawan bangsa yang ada dan dari Babel. Mari bertawasul melalui al-Fatihah bersama para Kiai, Asatidz, pejabat Kemenag, Komisioner Bawaslu, sahabat Ansor Banser, dan diakhiri doa yang nanti dipimpin Ketua PCNU Bangka Barat, Kiai Imam Suhadak," jelas Lutpi.
Lutpi memaparkan, beberapa ulama, tokoh pendakwah agama Islam, pahlawan bangsa yang ada di Babel dihimpun dan dirapikan oleh panitia beberapa waktu sebelum kegiatan ini, dibacakan satu persatu dalam tawasul yang dipimpin Ketua PCNU Bangka Tengah KH. Maftuh Ali sembari memimpin pembacaan Al-Fatihah dalam zoom meeting.
Kegiatan ini dihadiri pimpinan pusat GP Ansor, Ketua Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama DIY sekaligus Sekretaris Jenderal Kemenag RI, Prof. Dr. KH. Nizar Ali M.Ag untuk memberikan Tausiyah Kebangsaan.
Sebelum kegiatan ini, ujar Lutpi, via zoom meeting juga bekerjasama dengan Kanwil Kemenag dan Bawaslu Babel, dilaksanakan pembacaan 999 Hizib Autad, ikhtiar menghindari merebaknya pandemi Covid-19.
Dalam sambutannya, Ketua PW GP Ansor Kepulauan Bangka Belitung, Dr. Masmuni Mahatma, M.Ag, menegaskan apa yang dilaksanakan ini tidak terlepas dari upaya mengingat jerih payah para leluhur dan pejuang bangsa yang mengorbankan jiwa raga. Sehingga hari ini kita bisa merayakan kemerdekaan ke 76. "Bukan hal mudah sebagai generasi bangsa. Berbuat sama atau lebih besar dari para leluhur dan pahlawan bangsa, tak mungkin. Terlebih, kita mulai mengalami krisis patriotisme. Maka menjaga amanah dari kejuangan leluhur sebaik mungkin dan hadiahkan ribuan al-Fatihah ini, kita jadikan penghormatan, pengkhidmatan serta tasyakkur tersendiri dalam kebangsaaan," jelas Masmuni.
Lebih jauh, "11 ribu al-Fatihah secara massif ini, semoga menjadi bagian tawassuli, agar masyarakat Babel dan Bangsa Indonesia, segera terbebas dari Pandemi Covid-19. Bismillah," papar Sang Doktor Filsafat Agama ini.
Dalam tausiyahnya, Prof. Dr. KH. Nizar Ali, M.Ag, Sekjen Kemenag RI menyatakan, "Acara ini berada di dua momentum yang besar. Layak diapresiasi. Sebab kita merdeka seperti ini, tak lepas dari cucuran darah dan air mata leluhur. Mari kita isi kemerdekaan dengan hal-hal produktif, selayaknya sebagai generasi dan khalifahNya. Meski leluhur dulu pakai bambu runcing, tapi tetap sebagai pemenang. Patut kita syukuri," tandasnya. (Red)
Komentar