|
Menu Close Menu

Bersiap Hadapi Pemilu 2024, Gerindra Jatim Lantik PPIR hingga Gelar Workshop

Sabtu, 27 November 2021 | 07.02 WIB

 

Workshop dan Pelantikan DPD PPIR Jatim, DPD Partai Gerindra Jatim. (Dok/Istimewa). 

Lensajatim.id, Surabaya- Meski Pemilu masih tahun 2024, beberapa Partai Politik mulai memanasi mesin politiknya. Salah satunya  DPD Partai Gerindra Jawa Timur menggelar workshop bersamaan dengan pelantikan pengurus DPD Persatuan Purnawirawan Indonesia Raya ( PPIR ) Jawa Timur pada 25 -26 November,2021.


Workshop dengan mengambil tema Reaktualisasi Semangat Juang Kader dan eksistensi Partai Gerindra dalam menghadapi pemilihan umum 2024 dengan menghadirkan 2 Narasumber dari KPU jatim dan Direktur Utama Accurate Research & Consulting Indonesia ( ARCI ).


Direktur Eksekutif ARCI Baihaki Sirajt dalam kegiatan tersebut lebih banyak mengulas temuan hasil surveinya dan tipologi pemilih berdasarkan umur dan ke wilayahan serta eksistensi Partai Gerindra di jawa timur menghadapi pemilu 2024.


Pengukuhan DPD PPIR Jatim di ketuai oleh Mayjen TNI ( Purn ) Toni .S dan secara bersamaan dikukuhkan seluruh ketua DPC PPIR di 38 Kabupaten / Kota di Jatim.


Ketua Umum PPIR Mayjen ( Purn ) Musa Bangun mengatakan bahwa PPIR bagian dari pada Gerindra di hadapan seluruh pengurus PPIR dan Ketua DPD Gerindra Jatim Anwar Sadad di Hotel Singgasana Surabaya.


Musa menambahkan Struktur PPIR akan dibentuk hingga tingkat ranting di seluruh Indonesia.


Sementara Ketua DPD Gerindra Jatim Anwar Sadad mengatakan PPIR merupakan bagian dari partai dan mempunyai tugas untuk turun ke masyarakat guna mendengar aspirasi  warga.


" Saya menjamin 100 persen seluruh kader Gerindra Jatim termasuk organisasi sayap solid mendukung penuh Bapak Menhan RI tersebut untuk maju Pilpres 2024 dan saya yakin Pak Prabowo menjadi Presiden," pungkasnya. (Red)

Bagikan:

Komentar