|
Menu Close Menu

Semarak Kemerdekaan, BEM STKIP PGRI Sumenep Gelar Konser Dirgahayu ke-77

Kamis, 18 Agustus 2022 | 08.08 WIB

Kegiatan Semarak Kemerdekaan dalam rangka HUT RI ke-77 oleh BEM STKIP PGRI Sumenep. (Dok/Istimewa).

Lensajatim.id, Sumenep- HUT Kemerdekaan RI ke-77 tahun 2022 berlangsung begitu semarak. Berbagai kegiatan banyak dilakukan oleh masyarakat untuk memeriahkan. 


Salah satunya, Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) STKP PGRI Sumenep juga ikut menyelenggarakan perayaan yang dikemas Semarak Kemerdekaan.  


Jailani, Ketua Panitia Pelaksana menjelaskan bahwa kegiatan itu pada malam puncak ditutup dengan kegiatan Meditasi Nasionalisme Menggugat Pasca Kemerdekaan dan Konser Dirgahayu ke-77, bertempat di Gedung Kesenian STKIP PGRI Sumenep, pada selasa,16/08/2022.


Menurut Jailani, tema yang diangkat adalah bentuk keprihatinan akan masih banyaknya masyarakat yang kurang beruntung kehidupannya ditengah usia kemerdekaan RI yang ke-77. 


"Kita  mengambil tema itu untuk mempertanyakan kemerdekaan indonesia saat ini, setelah melihat masih banyaknya kemiskinan, dan perebutan jabatan antar elit, masih terjadinya konflik sosial bahkan horizontal dibeberapa daerah," Apakah ini esensi dari kemerdekaan?," ungkapnya dengan nada tegas. 


Dirinya menambahkan bahwa tujuan lain dari kegiatan yang digelar untuk memperkuat tali persaudaraan bersama ormawa pada malam kemerdekaan ke-77.


" Setelah acara meditasi selesai kita lanjut ke acara korser dirgahayu, dengan  melibatkan seluruh ormawa yang ada dikampus STKIP PGRI Sumenep," pungkasnya. (Yud).



Bagikan:

Komentar