|
Menu Close Menu

Mengalami Peningkatan dari Tahun 2018, 510 Masyarakat Sampang Daftar PPK Pilkada 2024

Rabu, 01 Mei 2024 | 14.23 WIB

Proses Pendaftaran PPK Pilkada 2024 di KPU Kabupaten Sampang. (Dok/Istimewa). 

Lensajatim.id, Sampang- Sebanyak 510 masyarakat di Kabupaten Sampang mendaftar sebagai Calon Anggota Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Pilkada tahun 2024. 


Menurut, Adi Imansyah, selaku Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Sampang, jumlah tersebut mengalami peningkatan bila dibandingkan dengan pendaftar PPK Pilkada pada tahun 2018 lalu. 


" Kalau 2018 itu pendaftarnya sebanyak 424 orang. Ada peningkatan sekitar 20 persen atau sekitar 86 orang pendaftar," jelas pria yang akrab disapa Adi kepada media, Selasa (30/04/2024).


Mantan Sekretaris PKC PMII Jatim ini memastikan dari semua pendaftar memiliki kesempatan yang sama. Artinya tidak ada prioritas khusus bagi penyelenggara sebelumnya. 


" Tidak ada prioritas khusus ya, tapi tentu pengalaman sebagai penyelenggara menjadi pertimbangan bagi kami," pungkasnya. (Fa/Had) 

Bagikan:

Komentar