Baihaki Sirajt, Direktur Eksekutif ARCI saat wawancara dengan media dalam acara rilis survei Pilwali Surabaya 2024. (Dok/Istimewa). |
Lensajatim.id, Surabaya- Pelaksanaan Pilwali Kota Surabaya 2024 semakin dekat. Tokoh-tokoh yang berpotensi maju terus bermunculan. Terbaru, berdasarkan hasil survei Accurate Research And Consulting Indonesia (ARCI), Eri Cahyadi yang saat ini petahana masih unggul secara elektabilitas, lalu disusul oleh musisi asal Surabaya Ahmad Dhani dan Bayu Airlangga.
" Eri masih tertinggi 37,8 %, kemudian Ahmad Dhani 15,7 %, dan Bayu Airlangga yang merupakan kader Golkar 14,6 %," jelas Baihaki Sirajt, Direktur Eksekutif ARCI saat menggelar rilis hasil survei di RM Agis Surabaya, Jumat (31/05/2024).
Berikutnya secara berurutan lanjut Baihaki ada Hendro Gunawan, mantan Sekretaris Kota Surabaya sebesar 8,4 %, Hendy Setiono 5,2 %.
" 18,3 % responden belum menentukan pilihan," tandas Baihaki.
Baihaki membeberkan, elektabilitas Eri Cahyadi sebagai petahana dengan angka di bawah 50 % masih tergolong rawan. Apalagi, kata Baihaki, dibandingkan dengan survei yang dilakukan sebelumnya, trend elektabilitas Eri cenderung menurun.
Survei ARCI ini dilakukan dalam rentang waktu dari 20 hingga 27 Mei 2024 dengan metode stratified multistage random sampling. Survei ini dilakukan di 31 kecamatan di seluruh Kota Surabaya. Total ada 1.000 responden dengan tingkat margin of error di angka 3,5% dan tingkat kepercayaan di angka 95%. (Had)
Komentar