![]() |
| Kegiatan Olimpiade Matematika dan Pendidikan Agama Islam (PAI) yang diikuti pelajar tingkat SLTP se-Kabupaten Sumenep.(Dok/Istimewa). |
Kegiatan tersebut berlangsung pada Sabtu, 24 Januari 2026, bertempat di SMK Mambaul Ulum Minomi, Desa Guluk-Guluk, Kecamatan Guluk-Guluk.
Olimpiade ini diikuti siswa-siswi dari SMP dan MTs sebagai ajang peningkatan kapasitas, kualitas, serta kreativitas peserta didik sejak dini.
Kepala SMK Mambaul Ulum, Asis Wahyuni, menjelaskan bahwa kegiatan ini bertujuan mendorong peningkatan mutu pendidikan, khususnya dalam penguasaan ilmu eksakta dan keagamaan.
“Kegiatan ini kami rancang untuk meningkatkan kapasitas dan kualitas siswa, sekaligus mengenalkan dan membumikan sekolah kejuruan di kalangan pelajar,” ujarnya dalam sambutan.
Asis menambahkan, pemilihan Matematika sebagai cabang lomba bertujuan melatih kemampuan berpikir logis dan sistematis. Sementara Olimpiade PAI dihadirkan untuk memperkuat pondasi nilai-nilai keagamaan peserta didik.
“Ilmu logika dan dasar agama harus berjalan beriringan. Karena itu, Matematika dan PAI kami hadirkan bersama,” jelas Asis yang juga menjabat Ketua MKKS SMK Swasta se-Kabupaten Sumenep.
Ia juga menegaskan bahwa kegiatan ini merupakan inisiatif murni dari siswa-siswi SMK Mambaul Ulum, sebagai wujud kreativitas dan kepedulian mereka terhadap dunia pendidikan.
Kegiatan ini turut dihadiri Kepala Cabang Dinas Pendidikan Kabupaten Sumenep, Rusli, M.Pd.
Dalam sambutannya, Rusli menekankan pentingnya kompetensi bagi peserta didik, khususnya bagi calon siswa SMK dan Madrasah Aliyah.
“Anak-anak yang mengikuti olimpiade ini nantinya akan menentukan pilihan pendidikan mereka. Karena itu, kompetensi sejak dini menjadi hal penting,” ujarnya.
Rusli mengapresiasi pelaksanaan Olimpiade Matematika dan PAI yang digelar SMK Mambaul Ulum. Ia berharap kegiatan serupa dapat terus dikembangkan dengan cabang lomba lain, seperti Olimpiade Bahasa Inggris.
Selain sebagai ajang kompetisi, Rusli menilai kegiatan ini juga menjadi sarana silaturahmi antar pelajar dan sekolah di Kabupaten Sumenep.
“Semoga kegiatan ini berjalan sukses dan lancar, serta memberi manfaat bagi peningkatan kualitas pendidikan di Sumenep,” pungkasnya. (Yud)


Komentar