|
Menu Close Menu

Pandemi Covid 19 Belum Berakhir, Sholat Jumat di Masjid Akbar Surabaya dengan Prokes Ketat

Jumat, 12 Maret 2021 | 16.26 WIB

 

Sholat Jumat di Masjid Al-akbar Surabaya dengan protokol kesehatan. Jumat (12/03/2021) /foto: Lim

lensajatim.id Surabaya-  Pandemi Covid 19 belum sirna dari bumi Indonesia, termasuk Jawa Timur. Sehingga, semua aktivitas masyarakat, termasuk kegiatan ibadah seperti sholat Jumat dilakukan dengan memberlakukan protokol kesehatan.


Salah satunya seperti yang dilakukan di Masjid Al-Akbar Surabaya (MAS). Berdasarkan pantauan jurnalis, lensajatim.id. Jumat (12/03/2021). Semua Jama'ah yang hendak melaksanakan sholat Jumat harus mematuhi protokol kesehatan yang telah ditetapkan oleh Takmir Masjid, mulai memakai masker, kemudian sebelum masuk Masjid harus melewati pemeriksaan thermal gun oleh petugas.


Setelah itu, tampak para jama'ah melewati bilik disinfektan. Dan shofnya juga diatur berjarak kurang dua meter. Tampak para jemaah tetap khidmat melaksanakan ibadah sholat Jumat.


Moh Khotib, salah satu petugas keamanan di MAS, saat ditemui di lokasi menceritakan bahwa semenjak adanya pandemi Covid 19, MAS hanya sekitar dua kali tidak menggelar sholat Jumat. " Pada awal-awal Covid 19 saja mas, sekitar April gitu," tukasnya.


Setelah itu, katanya MAS sudah menggelar sholat Jumat, tetapi dengan protokol kesehatan, termasuk tempat dipersiapkan sedemikian rupa sebelumnya.  Takmir Masjid beserta BPB Linmas terlebih dahulu melakukan pembersihan dan penyemprotan disinfektan.


Drs. H. M. Roziqi, M.M yang bertidak sebagai Khotib Jumat juga menyinggung ujian pandemi Covid 19 hingga saat ini yang belum berakhir. Semua harus  dihadapi dengan tenang dan penuh kepasrahan kepada Tuhan.


“Musibah COVID-19 tidak sebanding dengan nikmat dan rahmat yang sudah diberi Allah SWT. Ini adalah ujian,” ucap mantan Kepala Kemenag Jawa Timur ini. (Lim/Red).

Bagikan:

Komentar