|
Menu Close Menu

Sambut Baik Wacana Tol Trans Madura, Slamet Aryadi : Harus untuk Kepentingan Masyarakat

Selasa, 21 September 2021 | 23.57 WIB

Slamet Aryadi, Anggota Komisi IV DPR RI (Memakai Rompi) saat menghadiri kegiatan di Kabupaten Sumenep (Dok/Istimewa).


lensajatim.id Sumenep- Wacana pembangunan Jalan Tol Trans Madura terus menjadi perhatian banyak pihak. Kali ini giliran Slamet Aryadi, Anggota DPR RI asal Dapil Madura juga ikut angkat bicara. Pihaknya menyambut baik rencana tersebut. 


“Saya sebagai anggota parlemen dari Dapil Madura menyambut baik wacana tol Madura,” kata Slamet Ariyadi saat ditemui ditengah-tengah kunjungannya ke Kabupaten Sumenep. Selasa (21/09/2021).

 

Menurut Slamet,  Tol Trans Madura dinilai sangat membantu dalam pengembangan ekonomi. Sebab, kata Slamet, rencana ini sangat bagus mempermudah transportasi darat.


“Secara institusi kami ingin mendorong pemerintah pusat kalau perlu dilakukan percepatan,” tuturnya.


Meskipun demikian kata Slamet, perlu ada peninjauan baik secara sosial dan budaya yang melekat pada masyarakat madura. “Meskipun pasti ada pro dan kontra tetapi dari positifnya akan mendongkrat mobiliasi perekonomian di Madura,” jelasnya.


Anggota Komisi IV ini juga mengingatkan ketika betul-betul wacacana Tol Trans Madura terwujud jangan sampai mempengaruhi aspek local wisdom masyarakat setempat.


“Tetapi ketika tol madura terbangun jangan sampai hanya kepentingan investor tetapi kepentingan masyarakat Madura,” ucapnya.


Tentu dengan harapan wacana tol Madura betul membawah dampak pada masyarakat khususnya madura keseluruhan terutama dalam sektor ekonomi.


Untuk mewujudkan hal tersebut, alumnus Universitas Trunojoyo Madura ini, akan mengawal wacana ini dengan melakukan berapa langkah seperti diskusi soal tol Madura.


Sebagai putra Madura Slamet Ariyadi, menekankan wacana pembangunan Jalan  Tol Trans Madura tidak sampai merusak aspek sosial dan budaya yang sudah terbangun di Masyarakat madura.


“Ini langkah kongkrit dan wacana yang baik yang perlu kita dorong baik secara regulasi atau secara institusi saya sebagai DPR RI Dapil Madura,” pungkas mantan aktivis Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) ini.(Red).


Bagikan:

Komentar