|
Menu Close Menu

12 Nama Anggota DPRD Jatim Terpilih dari Dapil Madura Raya, 7 Pendatang Baru, Petahana Tinggal 5

Sabtu, 16 Maret 2024 | 13.21 WIB

Grafik Data Perolehan Suara Caleg DPRD Jatim Terpilih Dapil XIV Madura Raya (Dok/Istimewa).

Lensajatim.id, Bangkalan- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Jawa Timur sudah menuntaskan Rekapitulasi Hasil Pemilu 2024 untuk tingkat provinsi. Hasilnya untuk 12 kursi DPRD Jatim dari Dapil XIV yang meliputi Kabupaten Bangkalan, Sampang, Pamekasan dan Sumenep (Madura Raya), petahana yang kembali terpilih tinggal 5 orang, sedang 7 lainnya merupakan pendatang baru. 


Hasil tersebut berdasarkan data yang berhasil dihimpun oleh tim media, perolehannya Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) masih berjaya dengan 543.978 suara. Lalu posisi kedua ada Partai NasDem dengan perolehan 534.718 suara. Dan posisi ketiga ada PDI Perjuangan dengan perolehan 492.509 suara. Bila dihitung dengan sistem sainte lague, maka ketiga partai tersebut sama-sama mendapatkan dua kursi di DPRD Jatim. 


Kemudian berikutnya secara berturutan perolehan Partai Demokrat mendapat 337.385 suara, Golkar 228.574 suara.  PKS juga pecah telor pertama kali lolos di Dapil Madura ini dengan 204.978 suara.  Berikutnya ada PPP dengan 187.240, Partai Gerindra 184.632 suara, dan terakhir PAN 179.498. Dengan perolehan tersebut, maka masing- masing partai tersebut sama-sama mendapatkan 1 kursi di DPRD Jatim.


Berikut nama-nama yang lolos menjadi anggota DPRD Jatim dari Dapil XIV (Madura Raya ) ;  


1. Moch Fauzan Ja’far (PKB) 181.545 suara (baru)

2. Mohammad Nasih Aschal (NasDem) 185.037 suara (Petahana)

3. Mahhud (PDIP) 210.830 suara (Petahana)

4. Achmad Iskandar (Demokrat) 152.615 suara (Petahana)

5. Sobirin (Golkar) 154.201 suara (baru)

6. Harisandi Savari (PKS) 194.300 suara (Baru)

7. Nurul Huda (PPP) 144.242 suara (Baru)

8. Abdul Halim (Gerindra) 144.855 suara (Petahana)

9. Nur Faizin (PKB) 164.222 suara (baru)

10. Moch Aziz (PAN) 166.988 suara (Petahana)

11. Agus Wahyudi (NasDem) 174.113 suara (baru)

12. Abrari (PDIP) 200.019 suara (baru).

Bagikan:

Komentar