|
Menu Close Menu

Pelatihan Berbasis Masyarakat, Komisi E : Upaya Peningkatan Wirausaha Masyarakat di Tengah Pandemi Covid 19

Selasa, 28 September 2021 | 20.50 WIB

H. Suwandy Firdaus, Anggota Komisi DPRD Jatim saat menghadiri acara Pelatihan Berbasis Masyarakat di Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur (Dok/Istimewa).


lensajatim.id Mojokerto- Anggota Komisi E DPRD Jatim, H. Suwandy Firdaus hadir sekaligus membuka  Pelatihan Berbasis Masyarakat MOBILE TRAINING UNIT (MTU) yang diselenggarakan oleh  UPT BLK Kab Mojokerto  bertempat di Kecamatan Mojoanyar, Trowulan & Kemlagi, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur. Selasa, (28/09/2021).


Dalam sambutannya, H. Suwandy menyampaikan bila program pemberdayaan tersebut diperuntukkan bagi masyarakat di Desa. Dan merupakan usulan dari Komisi E DPRD Jatim. " Saya berharap masyarakat aktif dalam kegiatan ini," tukas H. Suwandy.


Politisi yang juga Ketua DPD Partai NasDem Kabupaten Mojokerto berharap, lewat kegiatan yang berlangsung selama satu bulan penuh, bisa membangun dan meningkatkan jiwa kewirausahaan para peserta, baik secara mandiri maupun berkelompok.


" Sebab saat era pandemi Covid 19 ini masyarakat dituntut untuk betul-betul produktif," pungkas Ketua DPW Gemuruh Partai NasDem Jatim ini.


Suasana Pembukaan Pelatihan Berbasis Masyarakat  UPT BLK Kabupaten Mojokerto (Dok/Istimewa).


Ditempat yang sama, Isman Widodo, Kepala UPT BLK Kabupaten Mojokerto dalam sambutannya menyampaikan  terimakasih  kepada Bapak H. Suwandy karena sebagai partner Komisi E usulan program untuk pemberdayaan masyarakat bisa terealisasi.


" Pelatihan MTU Ini seharusnya direalisasikan sejak 2 bulan yang lalu karena adanya PPKM ditunda," tukasnya.


Ia juga menjelaskan bahwa  semua peserta pelatihan nantinya mendapatkan peralatan, kaos, konsumsi dan ongkos transport semua akomodasi peserta ditanggung UPT BLK. " Perlu diketahui 3 kegiatan pelatihan ini yang diselenggarakan ialah pelatihan membuat Roti kue, Tata Rias dan menjahit," tandasnya.


Sekedar untuk diketahui, acara pelatihan tersebut dibuka bersamaan di 3 lokasi yakni Desa Trowulan Kec Trowulan, Desa Kepuhanyar Kec Mojoanyar, dan Desa Mojogebang Kec Kemlagi. (Sur/Red).

Bagikan:

Komentar