|
Menu Close Menu

Legislator PPP Achmad Baidowi Dorong Santri Menjadi Pengusaha

Sabtu, 26 November 2022 | 12.39 WIB

 

Baidowi (berdiri) saat menjadi Narasumber dalam seminar di Kantor Nuri Jatim

SURABAYA, lensajatim.id - Anggota DPR RI komisi VI DPR RI Dr. H. Achmad Baidowi menyebut bahwa UMKM memiliki peranan yang besar dalam membantu masyarakat khususnya pelaku pariwisata dan ekonomi kreatif.


Terlebih tahun 2023 mendatang Indonesia akan menghadapi tantangan resesi akibat tekanan ekonomi global.


"Kita lihat bahwa UMKM inilah tulang punggung ekonomi kita. Jadi saya mendorong agar para santri memiliki kemampuan untuk pengembangan usaha dengan bidang masing-masing," kata Baidowi  saat mengisi acara seminar yang mengusung tema "Peran Kemitraan UMKM BUMN Untuk Mendorong Pertumbuhan Ekonomi" di aula NURI JATIM, Sabtu (26/11/2022).


Pria yang akrab disapa Awiek juga pun mendorong agar anak muda khususnya santri memiliki semangat untuk menjadi entrepreneur muda. Dan menciptakan produk ekonomi kreatif agar bisa turut serta dalam memperkuat perekonomian Indonesia menghadapi resesi global.


Selanjutnya, Awiek juga Anggota Badan Legislasi DPR RI berharap agar santri tidak hanya memiliki pengetahuan agama yang kuat, tapi santri harus bisa berusaha sebagai langkah kemandirian.


"Santri jangan hanya kuat agamanya, tapi dia hanya menjadi solusi ditengah masyarakatnya, dengan menciptakan lapangan pekerjaan bagi yang lainnya," imbuhnya.


Ia pun meminta kepada santri yang akan menjadi pengusaha agar dalam memulai usaha atau bisnisnya tidak melulu langsung dari usaha besar, melainkan bisa dari ultra mikro atau mikro.


"Bukankah sesuatu yang besar itu dimulai dari yang kecil. Maka jangan ragu memulai meskipun dari yang kecil karena dari yang kecil itulah akan lahir yang besar, akan lahir pengusaha-pengusaha jebolan-jebolan pesantren yang didesain secara baik oleh pesantren dengan niatan secara khusus untuk melahirkan entrepreneur," pungkasnya.(Redaksi)

Bagikan:

Komentar