|
Menu Close Menu

SDN Demangan 1 Bangkalan Ikut Meriahkan Karnaval HUT Kemerdekaan RI ke-78

Jumat, 04 Agustus 2023 | 11.20 WIB

 

Tim UPTD SDN Demangan 1 Bangkalan dalam acara Karnaval HUT Kemerdekaan RI ke-78 di depan Pendopo Agung Kabupaten Bangkalan. (Dok/Istimewa).

Lensajatim.id, Bangkalan- Dalam rangka HUT Kemerdekaan RI ke-78 ratusan siswa-siswi dari tingkat SD/SMP/SMA dan umum mengikuti karnaval untuk wilayah se-Kecamatan Kota Bangkalan di depan Pendopo Agung Bangkalan, Kamis, (03/08/2023).


Kegiatan yang dibuka secara langsung oleh Pelaksana Tugas (Plt) Bupati Bangkalan, Drs. Mohni, M.M dimulai sekitar jam 09.00 WIB. Setiap peserta dari sekolah mengangkat tema yang berbeda. Mulai dari tema " Toron Tanah", " Pelet Kandung" dan beberapa tema lainnya yang mengangkat kearifan lokal Madura.


Selain itu, para peserta juga menggunakan kostum unik sesuai dengan tema yang diangkat. Seperti kostum adat Madura, ada kostum yang menunjukkan profesi, hingga kostum adat Nusantara.


UPTD SDN Demangan 1 Kabupaten Bangkalan juga ikut berpartisipasi dan meramaikan kegiatan itu. Mereka mengangkat tema " Tingkatkan Gaya Budaya Bahasa Dalam Generasi Komunikasi".


Dengan menggunakan kostum yang terlihat cantik dan unik, tampak siswa-siswi SDN Demangan 1 berjalan dari garis start. Tampak juga Kepala Sekolah SDN Demangan 1, Kinanto, M.Pd ikut mendampingi.


"Ini merupakan salah satu momentum bagaimana kita bersama meriahkan HUT RI ke 78," kata Mohni saat memberikan sambutan dalam acara tersebut.


Sekedar diketahui, Pemkab Bangkalan juga menggelar sejumlah agenda dalam rangka memeriahkan HUT Kemerdekaan RI ke-78 selama bulan Agustus 2023. Seperti lomba catur, petanque, lari maraton, tenis meja, lomba renang, lomba lampu pijar, lomba bulu tangkis, gerak jalan tiap tingkatan sekolah, hingga lomba senam. (Lex/Red)

Bagikan:

Komentar