|
Menu Close Menu

Kenalkan Program Bantuan untuk Ibu Hamil di Sidoarjo, Ketum Gelora Sebut Upaya Cegah Stunting dan Ringankan Beban Ekonomi Masyarakat

Sabtu, 09 Desember 2023 | 12.53 WIB

 

Anis Matta, Ketua Umum Partai Gelora saat mengunjungi Wedoro Waru Sidoarjo. (Dok/Had)).

Lensajatim.id, Sidoarjo- Ketua Umum Partai Gelombang Rakyat (Gelora), Anis Matta mengunjungi ibu-ibu hamil yang ada di daerah Kelurahan Wedoro, Kecamatan Waru Sidoarjo, Sabtu (09/12/2023). Dalam pertemuan tersebut, Anis Matta yang ditemani oleh fungsionaris Partai Gelora itu ditemui belasan ibu-ibu hamil.


" Kita memperkenalkan program partai gelora terutama yang berkaitan dengan bantuan gizi untuk ibu hamil," jelas Anis Matta saat diwawancarai sejumlah wartawan usai acara kunjungan.


Anis meyakini, bahwa cara menjadikan Indonesia sebagai negara superpower itu salah satunya dimulai dari ibu hamil.


" Setiap manusia Indonesia yang lahir sudah mendapatkan perhatian khusus dari negara, supaya manusia Indonesia ini tumbuh sehat, kuat punyak pendidikan yang tinggi," tandasnya.


" Dan InsyAllah bisa menjadi tulang punggung negara," tambahnya.


Saat disinggung bentuk program yang akan diberikan, Anis menuturkan bahwa programnya berupa bantuan gizi bagi ibu hamil.


" Kalau Partai Gelora nanti diberikan kemenangan, kita akan mengusulkan , kita akan membuat program bantuan gizi bagi ibu hamil," bebernya.


Ia juga menjelaskan, kalau tujuan dari program bantuan untuk ibu hamil sebagai upaya mencegah stunting dan membantu meringankan beban ekonomi masyarakat.


" Tujuan pertama dari bantuan gizi untuk ibu hamil ini itu memang untuk mencegah stunting, tapi juga pada waktu ini juga meringankan ekonomi keluarga. Jadi pada seribu hari pertama mereka mendapatkan bantuan gizi, nanti pada waktu sekolah mereka mendapatkan makan siang gratis," pungkasnya.

Di tempat yang sama, salah satu ibu Hami yang bertemu dengan Anis Matta mengaku senang dan bahagia ada partai yang memperhatikan.


" Harapannya bisa lebih mensejahterakan ibu hamil, contohnya dengan pemberian vitamin untuk ibu hamil lebih ditingkatkan lagi, kan ibu hamil faktor utama untuk menentukan nasib generasi selanjutnya," ucap Nurlia, Warga Wedoro, Waru Sidoarjo saat ditemui usai acara . (Had)

Bagikan:

Komentar