|
Menu Close Menu

KH. Ach. Chadiri Bisyri Tegaskan NU Bukan Tempat Mencari Penghasilan

Sabtu, 19 Februari 2022 | 23.01 WIB

Harlah dan Haul Muassis NU oleh Pengurus Ranting NU dan GP Ansor Taman Sare Kecamatan Dungkek, Sumenep. (Dok/Istimewa).

Lensajatim.id, Sumenep- Pengurus Ranting NU dan GP ANSOR Taman Sare Kecamatan  Dungkek Kabupaten Sumenep menyelenggarakan  Harlah NU dan Haul  Muassis NU yang ke 99 bertempat
di Masjid Nurul Muttakin  Dusun Gunung Desa Taman Sabtu,( 19/02/2022).


Kegiatan itu dibuka dengan pembacaan Tahlil oleh H.Fawaid dan dilanjutkan dengan sambutan tunggal oleh KH. Ach. Chadiri Bisyri, selaku Ketua PC LBMNU Kabupaten Sumenep. Setelah itu, ceramah Ke-NU-an oleh KH.Fawaid Baidhawi (Rois Surya MWC NU Dungkek).


KH. Ach. Chadiri Bisyri, dalam sambutannya menjelasakn bahawa NU saat ini brumur 99 tahun,  artinya sudah hampir satu abad, namun seiring berjalannya zaman amaliah NU sudah semakin terkikis bahkan tradisi-tradisi ke-NU-an sudah hampir lenyap ditengah-tengah masyarakat. " Seperti tradisi silaturrahim misalnya, ini sudah jarang dilakukan oleh warga nahdliyin," tukasnya.


Dirinya menambahkan bahwa NU hari ini secara fikroh tetap konsisten menjaga NKRI karena ini adalah warisan dari para muassis NU. "Seandainya tidak ada NU maka hancurlah NKRI, selagi NU masih kokoh maka NKRI dan Pancasila akan tetap jaya, ini tentunya tugas kita semua," ungkapnya.


Menurutnya, ber-NU bukan  untuk mencari penghasilan tapi semata-mata ikut berjuang dan melestarikan warisan para nenek moyang dan Kiai-kiai  NU. " Karena dawuh pendiri NU Hadratussyakh KH.Hasyim Asy'ari siapa yang merawat NU akan saya akui sebagai santriku dan santriku beserta anak cucunya akan saya do'akan mati Khusnul Khotimah," pungkasnya.


Ditempat yang sama, KH. Fawaid Baidhawi saat menyampaikan ceramahnya menjelaskan bila dunia Internasional harus berterima kasih kepada NU, sebab NU menyelamatkan makam/makbaroh Nabi Muhammad SAW yang termaktub dalam komite Hijaz.


Kemudian, Sahnayu, Ketua Ranting NU Taman Sare berterima kasih dan bangga karena pengurus dan warga sekitar sangat antusias berkhidmat dalam mengikuti kegiatan.


Dalam kegiatan tersebut juga turut hadir,  Ibdiyanto Wakil Sekratris MWC NU Dungkek, K.Aslawi Rois Syurya PR NU Taman Sare, Sahnayu Ketua Ranting NU Taman Sare, dan  Abd Aziz Ketua PR GP ANSOR Taman Sare. (Yd/Red).

Bagikan:

Komentar