|
Menu Close Menu

Pansus DPRD Surabaya Segera Bahas Raperda Inisiatif Hunian Layak

Sabtu, 08 Februari 2025 | 08.54 WIB

Muhammad Saifuddin, Ketua Pansus DPRD Surabaya  terkait Inisiatif Hunian Layak. (Dok/Istimewa ).
Lensajatim.id, Surabaya- Ketua Panitia Khusus (Pansus) DPRD Kota Surabaya untuk Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) inisiatif terkait Hunian Layak, Muhammad Saifuddin menegaskan bahwa pihaknya akan segera bergerak cepat menggodok Raperda Hunian Layak Huni. 


" Pansus ini sudah diputuskan di paripurna DPRD, kita akan menentukan sekretaris dan wakil ketua supaya pansus bisa bekerja maksimal dan menghasilkan peraturan yang baik dan bermanfaat untuk warga Surabaya," ucap politisi muda yang akrab disapa Udin ini, Jumat (07/02/2025).


Setelah itu, Anggota Komisi A DPRD Kota Surabaya ini menjelaskan, Pansus yang dirinya pimpin akan segera tancap gas menjalankan tugas sesuai tupoksi yang ada. Pertama pihaknya akan melakukan pemanggilan terhadap pihak terkait dan juga penggagas Raperda Hunian Layak. 


" Ya nanti kita akan panggil Bapemperda, Biro Hukum, dan juga DPRKPP untuk membahas persoalan tersebut," tegas Udin.


Fungsionaris DPD Partai Demokrat Provinsi Jawa Timur ini juga memaparkan bahwa pihaknya juga akan menggodok peraturan Rusunawa, pemukiman kumuh, serta pasal-pasal yang akan dilakukan sinkronisasi.


" Kita berhak mempertahankan, merubah, menambah atau bahkan menghapus pasal tersebut, itulah yang kemudian akan menjadi rujukan bersama nantinya," beber Udin.


Mantan aktivis Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Jawa Timur ini Pansus akan bekerja dengan melakukan kajian pasal-pasal secara serius dan mendalam. 


" Ini penting kami lakukan supaya tidak menabrak aturan yang di atasnya seperti undang-undang, pergub serta aturan lainnya," tegas Udin.


" Istilahnya ada hirarki hukum, dan itu jangan sampai nanti bertentangan dengan yang di atasnya. Makanya kami juga akan kaji secara hati-hati bukan hanya sekedar yang penting selesai dan formalitas saja," pungkas Udin. (Had).

Bagikan:

Komentar