|
Menu Close Menu

Lestarikan Olahraga Tradisional Berupa Bola " Kasti", Pemuda Dungkek Mendapat Apresiasi

Senin, 21 Juni 2021 | 07.55 WIB

M.Muhri, Ketua Fraksi PKB DPRD Sumenep saat menghadiri acara Club Kasti, Desa Lapa Daya, Kecamatan Dungkek, Kabupaten Sumenep (Dok/Istimewa)


lensajatim.id Sumenep-
Anggota DPRD Kabupaten Sumenep, M Muhri mengaku bangga dan sangat apresiasi pada pemuda yang memiliki kepedulian serta semangat melestarikan olahraga tradisional berupa bola kasti. 


Hal tersebut disampaikan M. Muhri saat menghadiri acara Pra Ulang Tahun Club Bola Kasti " MUNDAR MANDIR"  Desa Lapa Daya, Kecamatan Dungkek, Kabupaten Sumenep. Minggu (20/06/2021).



"Saya  ikut bangga dan mengapresiasi kepada para kaula muda yang masih merawat dan mengembangkan olahraga tradiaional, " ucap Muhri saat diberi kesempatan memberikan sambutan.


Untuk, itu Ketua Fraksi PKB DPRD Kabupaten Sumenep ini memberikan dukungan penuh atas penyelenggaraan even-even atau turnamen bola kasti. " Kami dukung penuh tim yang ikut dalam kompetisi, tetap jaga sportifitas," tandas mantan Ketua PC GP Ansor Kabupaten Sumenep ini. 


Imam Najmi, Selaku Ketua Club Kasti MUNDAR MANDIR,  menjelaskan kegiatan Turnamen Kasti diselenggarakan sebagai rangkaian ulang tahun Club Mundar Mandir nanti pada bulan 9 2021.


Imam menambahkan, bila turnamen tersebut diikuti oleh puluhan peserta dari Kecamatan Dungkek dan beberapa juga dari Kecamatan lain di Kabupaten Sumenep. (Mas/Red)

Bagikan:

Komentar